Tuesday, October 10, 2006

Muara Angke....Surga Burung di Daratan Jakarta

Muara Angke...begitulah banyak orang mengenal tempat ini. Sebuah daerah di Jakarta yang lebih dikenal sebagai tempat pelelangan ikan dan rumah makan ikan bakar ketika malam tiba.
Tak banyak yang tahu bahwa di tempat ini pula terdapat sebuah surga bagi burung-burung dan aneka satwa lainnya.

Tak jauh dari Tempat Pelelalangan Ikan Muara Angke tepatnya ke arah barat terdapat sebuah hutan yang dikenal oleh masayarakat lokal sebagai Cagar Alam Muara Angke. Meskipun demikian nama resmi kawasan ini sekarang adalah Suaka Margasatwa Muara Angke. Suaka Margasatwa ini sendiri memiliki luas hanya 25,05 ha. Namun jangan salah kawasan ini telah ditetapkan sebagai daerah perlindungan satwa sejak zaman Belanda yaitu tahun 1939. Di bagian Utara kawasan ini juga terdapat bagian hutan lain yang dikenal sebagi Hutan Lindung Angke Kapuk. Kedua kawasan ini dapat dikatakan sebagai kawasan hutan mangrove terakhir di daratan Jakarta.



Bagi yang hobi fotografi alam liar, ini salah satu tempat paling mudah di Jakarta buat ngambil foto aneka satwa seperti monyet ekor panjang, burung air seperti bangau, kuntul, mandar dan kareo. Kalau yang mau agak menantng sedikit dan susah bisa juga nyari foto bubut jawa, salah satu burung terancam punah di dunia.

Sayangnya tempat ini kurang dikelola dengan baik. Fasilitas yang ada sangat minim dan jangan pernah sekali-kali anda kebelet buang air besar....toiletnya tidak memadai. Menara yang ada saat ini sudah keropos dimakan waktu dan pemandangannya tertutup oleh tajuk-tajuk pohon.

Meskipun demikian tempat ini tetap menarik terutama bagi yang hobi mengamati burung...tapi tetaplah berhati-hati kalau melintas di jalan panggung yang ada. Maklum jalan panggung yang ada tidak memiliki pegangan.

Kalau anda berniat pergi ke Suaka Margasatwa Muara Angke dengan kendaraan umum, gunakan angkot (KWK) B 01 dari terminal Grogol. Selanjutnya anda harus berhenti di perempatan dekat gerbang PIK dan membayar Rp 3000. Patokan di sebelah kiri adalah Restaurant Pizza Hut. Anda harus berjalan lagi sejauh 300 meter melalui gerbang PIK dan anda akan menjumpai gerbang Suaka Margasatwa Muara Angke. Tapi jangan lupa satu hal lagi yaitu bikin surat izin di Balai Konservasi Sumberdaya Hutan DKI, di Jalan Salemba,kantornya depan UI Salemba dan di samping UPI YAI. Selamat berhunting foto dan birdwatching....

1 Comments:

At 12:17 AM, Blogger Ratih Juhara said...

sepertinya patut dicoba untuk datang ke muara angke..
untuk memfoto burung yang ada disana


Thanks for share

 

Post a Comment

<< Home